4 Cara Alami Menyembuhkan Panas Dalam

Diposting oleh Unknown on Rabu, 16 Januari 2013

Cara Alami Menyembuhkan Panas Dalam


Umumnya panas dalam di sebabkan oleh beberapa fakor  dan biasanya di sebabkan oleh sistem pencernaan yang buruk dan faktor faktor lain, seperti : kekurangan vitamin C, kekurangan serat, kekurangan cairan tubuh (dehidrasi), memakan makanan yang bersifat panas dan berlemak seperti gorengan, atau bahkan karena cuaca panas. Gejala panas dalam dapat juga disebabkan oleh faktor lingkungan dan faktor emosional. Biasanya orang yang sering mengalami sariawan dapat diindikasikan bahwa ia mengalami panas dalam, sebab kurangnya vitamin C dalam tubuh.

Cara Alami Menyembuhkan Panas Dalam:

1.Air kelapa hijau muda 
Air kelapa hijau muda mengandung beberapa komponen yang dipecaya mampu menurunkan gejala panas dalam. Kandungan penting yang terdapat air kelapa muda tersebut meliputi berbagai jenis gula seperti glukosa, fruktosa, dan sukrosa. Selain itu, air kelapa muda juga mengandung asam amino glutamat, arginin, leusin, lisin, prolin, asam aspartat, alanin, histidin, fenilalanin, serin, sistin, dan tirosin. Terdapat juga berbagai vitamin, seperti vitamin C, asam nikotinat, asam pantotenat, biotin, riboflavin, dan asam folat. Beragam jenis mineral, meliputi potasium (kalium), kalsium, magnesium, dan klorida. Oleh karena berbagai komposisi tersebut, air kelapa muda juga disebut sebagai air isotonik yang sangat cocok untuk mengganti cairan tubuh yang banyak berkurang karena dehidrasi akibat panas dalam

2.Rambut jagung muda 
Selama ini rambut jagung banyak dibuang dan tidak dimanfaatkan lebih lanjut. Padahal jika menyimak komposisi dari rambut jagung, sangat berkhasiat untuk meredakan gejala panas dalam. Rambut jagung banyak mengandung komponen flavonoid dan tanin yang dipercaya mampu mengobati berbagai jenis penyakit, salah satunya panas dalam. Caranya yaitu dengan merebus rambut jagung, kemudian air rebusan dapat diminum langsung atau menambahkannya dengan sedikit bahan tambahan (jagung dan jahe). 

3.Kacang hijau 
Kacang hijau merupakan salah satu bahan hasil pertanian yang cukup populer di Indonesia. Kacang hijau mengandung beberapa komponen gizi penting, di antaranya protein dan asam amino, mineral (fosfor, zat besi, mangan), vitamin (A dan B1), dan sisanya lemak. Kacang hijau sangat berkhasiat untuk mengobati berbagai penyakit, diantaranya panas dalam, beri-beri, radang ginjal, tekanan darah tinggi, keracunan alkohol dan pestisida, mengurangi gatal karena biang keringat, muntaber, menguatkan fungsi limpa dan lambung. Cara penggunaanya yaitu dengan merebus kacang hijau, kemudian dapat ditambahkan jahe dan gula batu secukupnya. 

4.Telur ayam kampung 
 Dibandingkan telur ayam buras, telur ayam kampung mengandung komposisi gizi yang jauh lebih tinggi. Seperti kandungan asam amino, vitamin E, dan lemak omega 3 dua kali lebih banyak dari telur ayam buras. Sehingga tidak jarang telur ayam kampung dipercaya mampu meningkatkan kesehatan dan mengobati berbagai macam penyakit, salah satunya adalah panas dalam. Untuk mengobati panas dalam, cara penyajiannya sangatlah mudah, yaitu rebus sebentar telur ayam kampung, kemudian campurkan dengan satu sendok madu dan sedikit sari kunyit.

Terima kasih sudah berkunjung , semoga artikel diatas bermanfaat buat kesehatan anda,klik juga artikel manfaat yang lainnya,masih banyak kok.ada manfaat buah,manfaat tanaman,manfaat bunga,manfaat daun,manfaat makanan dan manfaat minuman serta kesehatan juga kecantikan.

Salam Hangat Dari Admin : http://berbagai-manfaat.blogspot.com

{ 1 komentar... read them below or add one }

obat tradisional sinusitis mengatakan...

terimakasih infonya selamat malam.

Posting Komentar

Terima kasih sudah berkunjung , semoga bermanfaat dan untuk berkomentar silahkan komentar dibawah sini sesuai dengan pembahasan diatas ya ,berkomentar dengan baik jangan megandung spam ,dengan bahasa komentar yang baik dan benar juga, salam hangat dari admin

Health Health Blog Directory Blogarama - The Blog Directory ping fast  my blog, website, or RSS feed for Free